close

Total Pageviews

Tentang Saya

My photo
Seorang Juru Pawon yang masih terus belajar

Translate

Followers

Tuesday, April 9, 2019

Ayam Cabe Ijo

Ayam Cabe Ijo





Indonesia dikaruniai kekayaan alam yg melimpah. Aneka rempah yg mudah diperoleh membuat kekayaan kuliner kita semakin beragam.
Daging ayam yg diolah dengan bumbu cabe ijo ini salah satu contohnya. Aromanya harum, rasanya luar biasa enak.

#ayamcabeijo #greenchilichicken

Bahan :
- 500 g  Daging Ayam
- 10 buah Cabe Ijo
- 10 btr Bawang Merah
- 7 siung Bawang Putih
- 3 btr Kemiri
- 2 ruas Jahe
- 3 ruas Lengkuas
- 2 cm Kunyit
- 2 lbr Serai
- 2 lbr Daun Jeruk
- 2 lbr Daun Salam
- 1 lbr Daun Kunyit
- 1 sdm Kare Bubuk
- 1 sdt Lada Bubuk
- 1 sdt Garam
- 1/2 sdt Gula Pasir

Cara membuat :
- Haluskan cabe ijo + bawang merah + bawang putih + kemiri + jahe + lengkuas + kunyit
- Campur bumbu halus + serai + daun jeruk + daun salam + kunyit + kare bubuk + lada bubuk, tumis hingga harum
- Tambahkan daging ayam, aduk-aduk hingga ayam berubah warna
- Tutup wajan, masak hingga ayam matang