close

Total Pageviews

Tentang Saya

My photo
Seorang Juru Pawon yang masih terus belajar

Translate

Followers

Saturday, May 4, 2019

Ayam Kung Pao / Kung Pao Chicken

Ayam Kung Pao
Kung Pao Chicken






Olahan berbahan daging ayam sangat praktis dan mudah dikreasikan. Kung Pao Chicken adalah salah satunya. Daging ayam goreng dengan baluran saus dan taburan kacang sangatlah lezat.

Bahan :

- 1 kg Ayam, potong kecil-kecil
- 3 sdm Air Jeruk Nipis
- 2 sdt Garam
- 2 sdt Lada
- secukupnya Tapioka
- secukupnya Minyak Goreng
- 2 sdm Margarine
- 1 buah Bombay, potong kecil-kecil
- 5 siung Bawang Putih, cincang halus
- 200 ml Air
- 10 buah Cabe Keriting Merah, potong kecil-kecil
- 1 ruas Jahe, parut kasar
- 2 sdm Kecap Asin
- 1 sdm Worcestershire Sauce
- 2 sdm Saus Tiram
- 1 sdt Gula Pasir
- 1 sdm Madu
- 1 sdm Minyak Wijen
- 1 sdm Air Jeruk Nipis ekstra
- 2 sdm Wijen
- 2 sdm Maizena
- 50 ml Air ekstra
- 1 btg Daun Bawang, iris
- secukupnya Kacang Tanah Goreng

Cara membuat :

- Campur maizena + air ekstra, aduk rata. Sisihkan
- Campur ayam + air jeruk nipis, diamkan 15 menit. Bilas dengan air, tiriskan
- Tambahkan garam + lada , aduk rata
- Tambahkan tapioka, aduk rata hingga permukaan ayam terbalur rata
- Goreng ayam hingga matang. sisihkan
- Panaskan Margarine + bawang putih, tumis hingga kecoklatan
- Tambahkan bombay, tumis hingga layu
- Tambahkan air + cabe + jahe + kecap asin + worcestershire sauce + saus tiram + gula + madu + minyak wijen, masak hingga mendidih dan sedikit menyusut
- Tambahkan air jeruk nipis + wijen + larutan maizena + daun bawang. Masak hingga mendidih dan sedikit kental. Matikan api
- Tambahkan ayam goreng + kacang, aduk rata.