close

Total Pageviews

Tentang Saya

My photo
Seorang Juru Pawon yang masih terus belajar

Translate

Followers

Tuesday, April 18, 2017

Shimeji Star Pizza

Shimeji Star Pizza


































Shimeji Star Pizza adalah Pizza yang menggunakan Jamur Shimeji sebagai toppingnya dan bagian pinggiran pizza nya diberi irisan Salami yang dilipat sehingga menyerupai bentuk bintang. Adonan pizzanya menggunakan resep adonan pizza biasa yang digilas hingga tipis. Jika menghendaki tekstur pizza yang renyah dan garing, maka waktu pemanggangan dapat ditambahkan menjadi lebih lama. Jamur Shimeji haruslah ditumis terlebih dahulu dengan sedikit butter supaya lebih lembut teksturnya. Supaya tekstur salami tidak keras, sebelum masuk oven beri sedikit susu UHT pada irisan salaminya.






Bahan :




- 200 g             Terigu Protein Tinggi
- 15 g               Cornmeal
- 1/2 sdt           Gula Pasir
- 1/2 sdt           Ragi Instant
- 50 ml            Air Hangat
- 75 ml            Air Es
- 1 sdm           Olive Oil
- 1/2 sdt          Garam
- secukupnya  Pasta Tomat
- secukupnya  Saus Tomat
- secukupnya  Salami
- secukupnya  Keju Cheddar Parut
- secukupnya  Mozzarella Parut
- secukupnya  Paprika, buang bijinya. Iris tipis
- secukupnya  Bawang Bombay. Iris pamjang
- secukupnya  Jamur Shimeji
- 1 sdm           Butter
- 1 siung         Bawang Putih
- secukupnya  Susu UHT






Cara membuat :





- Campur ragi instant + air hangat + gula pasir, aduk rata. Diamkan hingga ragi aktif
- Tambahkan terigu + cornmeal, aduk rata
- Tambahkan air es, uleni hingga kalis
- Tambahkan olive oil + garam, uleni hingga kalis elastis. Diamkan 30 menit. Sisihkan
- Tumis butter + jamur shimeji. Sisihkan
- Pipihkan adonan hingga tipis
- Olesi dengan pasta tomat, tambahkan tumisan jamur shimeji
- Iris - iris bagian tepian adonan pizza, tata irisan salami. Lipat bagian tepian irisan salami ketengah menjadi satu hingga salami sedikit terlipat
- Tambahkan irisan paprika + bawang bombay
- Taburi keju cheddar parut
- Taburi keju mozzarella parut
- tambahkan saus tomat
- Tambahkan susu UHT pada irisan salami
- Oven 200' selama 12 menit atau hingga tingkat kematangan yang diinginkan