close

Total Pageviews

Tentang Saya

My photo
Seorang Juru Pawon yang masih terus belajar

Translate

Followers

Tuesday, April 18, 2017

Mango Choco Custard Pudding

Mango Choco Custard Pudding













Mango Choco Chustard Pudding adalah sejenis dessert yang terbuat dari Jelly bubuk yang diberi tambahan daging buah mangga segar dan susu coklat. Manis dan harumnya aroma mangga mengimbangi legitnya aroma susu coklat. Dessert ini cocok disajikan dalam kondisi dingin. Penambahan tepung custard membuat pudding ini mempuanyai tekstur yang lembut. Aneka buah kering seperti cranberries, blueberries, kismis dan irisan almond ditambahkan untuk semakin menambah citarasa  dan kesegaran pudding ini.







Bahan :






- 200 g        Mangga
- 50 g          Gula Pasir
- 30 g          Custard Powder
- 800 ml      Air
- 9 g            Jelly Powder
- 400 ml      Susu Evaporai
- 9 g            Jelly Powder Ekstra
- 60 g          Vla Chocolate Powder
- 400 ml      Air
- 100 g        Gula Pasir
- secukupnya Aneka Buah Kering (cranberries, blueberries, kismis)
- secukupnya Almond Slice





Cara membuat :






- Campur daging buah mangga + gula pasir + air, proses hingga lembut
- Tambahkan custard powder + jelly powder, aduk rata. Panaskan hingga mendidih
- Tuang dalam cetakan. Sisihkan biarkan beku
- Campur susu evaporasi + jelly powder ekstra + vla chocolate powder + air + gula pasir, aduk rata. Panaskan hingga mendidih
- Tuang diatas lapisan pudding mangga, biarkan beku
- Sajikan dalam kondisi dingin dengan tambahan taburan aneka buah kering + almond slice