close

Total Pageviews

Tentang Saya

My photo
Seorang Juru Pawon yang masih terus belajar

Translate

Followers

Tuesday, January 3, 2017

Hot Pot Soup

Hot Pot Soup
























Hot Pot Soup atau biasa disebut Steamboat atau Shabu adalah sejenis sup yang diadaptasi dari resep sup negara Asia. Makanan ini biasa disajikan terpisah antara kuah dan bahan isiannya, sebagai hidangan utama saat keluarga besar berkumpul. Kuah sup dapat berupa kuah asam (Tom Yam) dan kuah bening (Clear Soup). Sedangkan bahan isian sup dapat berupa aneka sayuran, aneka sea food, aneka jamur, aneka daging dan olahannya. Kuah sup telah terlebih dahulu disiapkan dan diletakkan langsung di dalam panci. Sedangkan bahan isian diletakkan di sekitar panci atau di meja lain dan masing-masing peserta jamuan dapat memilih sesuai selera bahan sup mana yang akan dimasaknya. Posisi panci kuah sup ada di tengah-tengah meja makan untuk memudahkan masing-masing anggota jamuan memasaknya.





Bahan :



* Kuah Sup Asam (Tom Yam):


- 1.500 ml       Air
- 1 sdm           Kecap Asin
- 3 lbr             Daun Jeruk
- 3 btg            Serai
- 2 ruas           Lengkuas
- 2 ruas           Jahe
- 3 sdm           Air Lemon
- 2 sdt            Gula Pasir
- 1 sdt            Garam
- 5 ekor          Udang Utuh


Bumbu Halus:



- 5 buah          Bawang Merah
- 2 siung         Bawang Putih
- 1 sdm           Ebi
- 1/2 sdt          Merica
- 1 sdt             Tumbar
- 1/4 sdt          Belacan




Cara membuat:


- Tumis bumbu halus hingga harum
- Tambahkan daun jeruk + serai + laos + jahe + udang, masak hingga udang harum
- Tambahkan air. Masak hingga mendidih
- Tambahkan gula pasir + garam + kecap asin + air lemon



* Kuah Bening ( Clear Soup)



Bahan:



- 1.500 ml           Air Kaldu Daging
- 1/2 buah           Wortel
- 2 btg                 Seledri
- 1 btg                 Daun Bawang
- 3 siung             Bawang Putih, cincang halus
- 1/2 buah           Bawang Bombay, cincang halus



Cara membuat:


- Tumis bawang putih + bawang bombay hingga harum
- Tambahkan air kaldu sapi + wortel + seledri + daun bawang. Masak hingga mendidih dan harum
- Saring ambil airnya saja



Bahan Isian Sup:


- Caisim
- Kailan
- Horenzo
- Jagung Manis Rebus
- Jamur Enoki
- Jamur Shitake
- Jamur Shimeji
- Sosis
- Surimi
- Chikuwa
- Bakso
- Dimsum
- Udang
- Cumi-cumi
- Scallop
- Iga Sapi Rebus
- Daging Sapi Rebus