close

Total Pageviews

Tentang Saya

My photo
Seorang Juru Pawon yang masih terus belajar

Translate

Followers

Wednesday, February 15, 2017

Karang Binaci

Karang Binaci
























Karang Binaci adalah olahan Daging Kambing atau Sapi yang resepnya diadaptasi dari resep masakan Madura. Bumbu yang ditambahkan dalam masakan ini sangatlah sederhana dan mudah diperoleh, namun demikian rasanya sangatlah lezat. Pemilihan jenis daging menjadi faktor penting dalam kelezatan masakan ini.Pilihan daging dengan sedikit sekali lemak akan memberikan citarasa yang lebih mantap. Penambahan Belimbing Sayur membuat kuah kaldu dalam masakan ini menjadi segar.





Bahan :



- 500 g             Daging Kambing / Sapi, rebus hingga lunak
- 1 sdm            Cuka Masak
- 300 ml           Air Kaldu Kambing / Sapi
- secukupnya   Garam
- 2 sdm            Gula Palem
- 1 sdt              Lada Bubuk
- 1 sdt              Bumbu Kare Bubuk
- 1 sdt              Kaldu Bubuk Non MSG
- 3 buah           Belimbing Sayur
- secukupnya   Bawang Merah Goreng



Bumbu halus :



- 8 btr            Bawang Merah
- 5 siung        Bawang Putih
- 8 buah         Cabe Keriting Merah




Cara membuat :



- Tumis bumbu halus hingga harum
- Tambahkan daging kambing / sapi + cuka masak, aduk rata hingga bumbu meresap
- Tambahkan air kaldu kambing / sapi
- Tambahkan garam + lada + bumbu kare bubuk + kaldu bubuk non MSG + belimbing sayur, masak hingga bumbu meresap dan kuah mengental
- Sajikan dengan taburan bawang merah goreng