Bao
Bao atau bisa juga disebut Pao adalah kudapan berat yang berbahan dasar Terigu. Terigu yang digunakan adalah jenis protein rendah supaya hasilnya lebih cerah. Selain terigu juga digunakan Tepung Tangmien, yang berfungsi untuk menghasilkan Bao yang mengkilap permukaanya dan membuat warna Bao menjadi lebih putih dan teksturnya lembut. Bao dapat dikonsumsi dengan cara dikukus hingga matang. Bao memiliki rasa yang Plain cenderung manis, oleh sebab itu Bao biasa juga disajikan dengan variasi aneka isian atau penambahan bahan perasa seperti coklat dan pandan pada adonan dasar Bao. Bao juga dapat disajikan dengan cara digoreng setelah proses pengukusan. Adonan Bao dapat disimpan dalam lemari pendingin sebagai cadangan dan dapat langsung diolah setelah suhunya diturunkan hingga mencapai suhu ruang dan ukurannya mengembang menjadi dua kali lipat.
Bahan :
- 2 cups Terigu Protein Rendah
- 1 cup Tangmien
- 1/8 g Gula Pasir
- 1 1/2 cups Air Hangat
- 1/2 sdm Ragi Instant
- 1/2 sdm Baking Powder
- 1 sdm Shortening
- 1/2 sdt Garam
- 15 sdm Air
Cara membuat :
- Campur air hangat + ragi instant + gula pasir, aduk rata sisihkan hingga ragi aktif
- Campur terigu + tangmien, aduk rata. Sisihkan
- Campur 3 sdm campuran tepung + 15 sdm air, panaskan hingga larut sempurna. Angkat dari api
- Tambahkan sisa campuran tepung + larutan tepung + larutan ragi aktif + baking powder, uleni hingga kalis
- Tambahkan shortening + garam, uleni hingga kalis elastis
- Biarkan mengembang dua kali lipat
- Bagi menjadi dua, gilas lipat 20 kali
- Bagi menjadi ukuran Bao yang diinginkan, diamkan hingga mengembang
- Kukus hingga matang dengan api kecil
Bao atau bisa juga disebut Pao adalah kudapan berat yang berbahan dasar Terigu. Terigu yang digunakan adalah jenis protein rendah supaya hasilnya lebih cerah. Selain terigu juga digunakan Tepung Tangmien, yang berfungsi untuk menghasilkan Bao yang mengkilap permukaanya dan membuat warna Bao menjadi lebih putih dan teksturnya lembut. Bao dapat dikonsumsi dengan cara dikukus hingga matang. Bao memiliki rasa yang Plain cenderung manis, oleh sebab itu Bao biasa juga disajikan dengan variasi aneka isian atau penambahan bahan perasa seperti coklat dan pandan pada adonan dasar Bao. Bao juga dapat disajikan dengan cara digoreng setelah proses pengukusan. Adonan Bao dapat disimpan dalam lemari pendingin sebagai cadangan dan dapat langsung diolah setelah suhunya diturunkan hingga mencapai suhu ruang dan ukurannya mengembang menjadi dua kali lipat.
Bahan :
- 2 cups Terigu Protein Rendah
- 1 cup Tangmien
- 1/8 g Gula Pasir
- 1 1/2 cups Air Hangat
- 1/2 sdm Ragi Instant
- 1/2 sdm Baking Powder
- 1 sdm Shortening
- 1/2 sdt Garam
- 15 sdm Air
Cara membuat :
- Campur air hangat + ragi instant + gula pasir, aduk rata sisihkan hingga ragi aktif
- Campur terigu + tangmien, aduk rata. Sisihkan
- Campur 3 sdm campuran tepung + 15 sdm air, panaskan hingga larut sempurna. Angkat dari api
- Tambahkan sisa campuran tepung + larutan tepung + larutan ragi aktif + baking powder, uleni hingga kalis
- Tambahkan shortening + garam, uleni hingga kalis elastis
- Biarkan mengembang dua kali lipat
- Bagi menjadi dua, gilas lipat 20 kali
- Bagi menjadi ukuran Bao yang diinginkan, diamkan hingga mengembang
- Kukus hingga matang dengan api kecil